Pengertian "Attitude"

 Attitude yang dalam bahasa Indonesia adalah "SIKAP".

Sumber foto : mengapa.net


Dikutip dari gramedia.com

📌 Attitude ialah sikap, perilaku, atau tingkah laku seseorang dalam melakukan interaksi dengan orang lain yang disertai dengan kecenderungan untuk bertindak sesuai dengan sikap tersebut.

Attitude juga disebut sikap pada aspek afektif yang menentukan seseorang dalam bertindak, karena adanya kemauan atau kerelaan bertindak menentukan seseorang berbuat sesuai dengan karakter sikap yang dimilikinya.

Attitude juga sering dikaitkan dengan kesiapan mental individu yang dapat memengaruhi serta menentukan kegiatan individu yang bersangkutan dalam merespons objek atau situasi.

Pada dasarnya, kesuksesan dapat diraih dengan mengasah tiga hal, yaitu, 

  1. skill/keterampilan, 
  2. knowledge/pengetahuan, dan 
  3. attitude/sikap.

  • Skill dan knowledge merupakan komponen yang dapat dikembangkan dengan banyak membaca, banyak belajar, serta praktik. 
  • Sedangkan attitude merupakan komponen yang paling penting dalam membentuk karakter seseorang, oleh karena itu attitude dapat dipelajari.


Apalagi kini persaingan dalam dunia kerja semakin ketat, di mana setiap orang harus mempersiapkan dirinya sebaik mungkin. Karena, setiap karyawan atau calon karyawan tidak hanya dituntut untuk mempunyai knowledge dan skill yang mumpuni, akan tetapi harus mempunyai attitude yang baik.

Attitude yang ditunjukan oleh karyawan dapat mencerminkan bagaimana perusahaan itu akan dikelola serta bagaimana seorang karyawan apabila dihadapkan pada suatu masalah di perusahaan. Maka attitude menjadi peran penting bagi kemajuan suatu perusahaan, di mana sumber daya manusia (SDM) merupakan aset terpenting.























Posting Komentar

0 Komentar

Comments