Mengenal Vina Muliana, Content Creator Inspiratif yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia




Sumber foto : www.hallo.id


Pasti gak asing lagi kan dengan content creator yang satu ini. Udah banyak muncul di TikTok, instagram bahkan sekarang jadi icon-nya kaum mudah loh.

 


Jujur saya pertama kali tau kak Vina ini dari pencarian instagram (gak sengaja). 😆

Konten yang aku liat waktu itu 

"Bagaimana membuat Body e-mail "Lamaran Kerja Menjadi Lebih Efektif ??"

Dan saya pernah juga membuat beberapa artikel dari video tiktok yang kak Vina buat. Salah satunya kaya artikel di atas. 👆😀

Emang keren banget si pembawaan Ka Vina, Public Speaking-nya juga bikin orang pengin dengerin terus.💙💙

 

=========================



 

 

 

~ BTW baru banget kemarin, saya ikut meeting zoom bareng dengan kak Vina di Mind ID explorer. Dan spill nih, Mind ID lagi buka lowongan kerja buat 30 orang,masih dibuka pencaftarannya sampai 24 Juni 2020.

Buruan Daftar di link berikut ini  :  xplorer.mind.id (Login aja - dan isi data diri kalian)/ Lanjut yuk, Kita kenalan lebih jauh lagi sama kak Vina ...





1️⃣ CONTENT CREATOR EDUKATIF

Sumber foto : www.idxchannel.com


~ Vina Muliana merupakan content creator TikTok yang berfokus membahas tips seputar dunia kerja. Konten yang dibuat berkaitan dengan tips wawancara, cara menulis CV dan sebagainya. Awalnya, ia tidak mengira akan menjadi seorang content creator. Namun, ketika pandemi 2020, ia mengawali membuat konten untuk membantu orang-orang yang sedang kesulitan mencari pekerjaan. Konten pertamanya adalah tips kerja di BUMN.




2️⃣ SOSOK YANG GIGIH DAN TERUS BELAJAR

 

Sumber gambar : www.gobetawi.com

Vina Muliana merupakan alumni S1 Ilmu Pertanian (Universita Padjajaran) dan S2 Marketing Communication di London School of Public Relations (LSPR). Apapun jurusan kuliahnya, ia terus belajar untuk mengembangkan potensi dirinya dalam berbagai bidang. Salah satunya dengan mengikuti ajang Abang-None Jakarta. Di ajang ini lah skill-nya terus terasah hingga berhasil meraih juara pertama pada tahun 2014.💃👏




3️⃣ RAJIN DAN KONSISTEN

Sumber foto : galamedia.pikiran-rakyat.com

~ Di sela-sela kesibukannya bekerja menjadi pegawai BUMN dengan posisinya sebagai HR Senior Associate, Vina Muliana tetap menyempatkan dirinya untuk terus berkarya dan membantu banyak orang. Karena konten yang ia berikan sangat menarik dan bermanfaat. Sampai pada tahun 2021, ia berhasil memperoleh TikTok Award Indonesia kategori Best of Learning & Education dan memiliki lebih dari 4 juta followers di TikTok -nya. Selain itu, Vina Muliana juga berhasil masuk daftar Forbes 30 Under 30 Asia.




Wah, keren banget ya kak Vina ini, bisa jadi panutan anak muda lainnya.😍😍😎💨

Buat temen-temen yang mau mengikuti kegiatan Kak Vina bisa berkunjung ke IG nya di @vinamuliana

=================================== 




Semoga konten-konten bermanfaat seperti ini bisa mengedukasi kaum muda dan mennjadi nilai manfaat yang besar. Aamiin. Sukses selalu buat Kak Vina😇

 =================================== 

Sumber : @caveid







Posting Komentar

0 Komentar

Comments