Sebuah ke-salah-paham-an [Beropini (24)]



 Sebuah ke-salah-paham-an

Sebuah pertengkaran terjadi karena tidak sedikit muncul dari kesalah-paham-an. Dari beberapa film atau drama yang bergenre romantic, komedy, horror (ah saya gak suka ini hahah) maupun action, semua permasalahan hampir di bumbui dengan kesalahpahaman.

Sebuah masalah yang terus menerus di diamkan, justru akan semakin melebar dan meruncing ke mana-mana. Walaupun, ada presentase kecil dimana dalam diam, sebuah kebenaran akan terungkap tapi itu hanya sebagian kecil yang terjadi, selain itu sisanya semakin membesar.

Masalah wajib dihadapai, atau diseimbangi berjalan bersama. Begitu dengan kesalahpahaman seorang perempuan. Kadang greget juga, melihat marahnya perempuan tidak  langsung pada "POINT INTINYA". Semua orang disuruh menebak-nebak apa yang salah dari diri mereka. Eh, jangan salah... bukan cuman perempuan di dunia nyata saya kok, seperti yang saya bilang, dalam banyak drama/film, para pelakon perempuan juga memberikan kemarahan dalam bentuk yang serba rumit.

Ah iya rumit,,,, bahkan orang lain tidak tahu kenapa tiba-tiba secepat itu perubahan sikap perempuan tanpa di ikuti dengan penjelasan. Tapi,,,sebagai perempuan rasanya perasaan marahnya memang seru untuk diolah sedemikian rupa.Perhatian dan kesadaran diri adalah jawaban yang ingin di tunjukan, kalau seperasaan macam apa saja, perempuan kuat mengolahnya. Sekalipun ya mereka tidak menyadari bahwa apa yang mereka perbuat melukai begitu dalam, mungkin saja ya.

Jadi, tidak heran bukan kalau perempuan cenderung menyendiri berhari-hari. Hanya untuk berdamai dengan dirinya sendiri. Memang perasaan itu susah dirasakan oleh orang yang tidak punya empaty hahaha.

Posting Komentar

0 Komentar

Postingan Unggulan